Kelompok kriminal bersenjata (KKB) menyerang sebuah pangkalan militer di Negara Bagian Kaduna, Nigeria, Senin (4/4/2022) malam. Akibatnya, 15 prajurit tewas dan belasan lainnya luka-luka.
Serangan terbaru yang dilakukan KKB terhadap pasukan keamanan Nigeria itu diungkapkan oleh dua sumber militer setempat kepada Reuters, Selasa (5/4/2022).
KKB yang telah ditetapkan sebagai teroris oleh pemerintah, kerap menyebabkan kekacauan di bagian barat laut negara Afrika itu. Gerombolan penjahat tersebut menyerang desa-desa, kota-kota, dan sekolah-sekolah, serta menculik ratusan siswa.
Seorang perwira di pangkalan militer Kota Birnin Gwari di Kaduna, mengatakan bahwa para penyerang dengan mengendarai sepeda motor mendatangi pangkalan itu. Mereka menggunakan granat berpeluncur roket dan senjata berat lainnya selama melancarkan aksinya. Serangan tersebut berlangsung lebih dari dua jam.
Sebelas tentara tewas dalam serangan malam itu. Sementara 19 tentara lainnya terluka dan dibawa ke tiga rumah sakit berbeda di Kaduna. Empat tentara kemudian meninggal karena luka-luka mereka.
“Yang sedang kami perangi ini bukan bandit biasa yang saya tahu. Mereka mengambil beberapa senjata dari markas kami,” kata perwira yang menolak disebutkan namanya itu, karena tidak berwenang berbicara kepada media.
Saat dimintai tanggapan tentang peristiwa itu, seorang juru bicara militer Nigeria tidak menanggapi panggilan dan pesan teks dari wartawan via ponselnya pada Selasa kemarin.
Kota Birnin Gwari berbatasan dengan Negara Bagian Zamfara dan Negara Bagian Niger. Wilayah itu menjadi salah satu titik rawan serangan KKB.
Prajurit lain di pangkalan Kaduna mengatakan, tiga kendaraan militer hancur selama serangan itu dan beberapa senjata hilang dari gudang senjata.[inews.id]
Posting Komentar untuk "KKB Serang Pangkalan Militer Malam Hari, 15 Prajurit Tewas Belasan Lainnya Terluka"