Kabar Gembira, Ada 9 Bantuan Yang Akan Cair Pada Bulan Desember, Mari Segera Dicek - Hingga akhir tahun 2020 ini, Pemerintah terus menyalurkan bantuan tunai langsung (BLT) maupun bantuan sosial (bansos) kepada warga terdampak covid-19.
Nah, untuk bulan Desember ini, ternyata masih banyak bantuan yang akan disalurkan.
Portal Sulut merangkum ada 9 bantuan yang akan dicairkan Desember ini.
1. Banpres BPUM atau BLT UMKM Rp2,4 juta gelombang 2
Pendaftaran Banpres produktif atau BLT UMKM sudah ditutup akhir November 2020. Saat ini pemerintah tinggal mengumumkan kuota 3 juta penerima BLT Rp2,4 juta.
Nah, bagaiman cara mengetahuinya?, cukup klik di //eform.bri.co.id/bpum. Jika terdaftra, cukup bawa KTP ke Bank rakyat Indonesia (BRI).
2. BLT Dana Desa
Bantuan Langsung Tunai Dana Desa akan cair sebesar Rp300 ribu per KK yang sudah mendaftar dan mendapatkan bansos ini sejak bulan April lalu.
3. Subsidi Gaji
BSU BLT BPJS Ketenagakerjaan Rp1,2 juta ada 11 juta karyawan dengan berpenghasilan di bawah 5 juta yang menerima BLT ini.
Untuk bulan Desember masih ada 1,3 karyawan yang akan menerima bantuan ini.
Cara mengeceknya:
- Buka laman resmi Kemnaker di kemnaker.go.id
- Klik tombol �Daftar� di bagian kanan atas website
- Lengkapi pendaftaran akun dengan mengisi NIK dan nama orang tua, bisa ayah atau ibu
- Klik �Daftar Sekarang�
- Setelah selesai, Kemnaker akan mengirimkan kode OTP yang akan dikirimkan via SMS ke nomor ponsel yang sudah didaftar sebelumnya
- Lakukan aktivasi akun setelah mendapatkan kode OTP
- Kembali ke laman Kemanker.go.id dan klik tombol �Masuk atau Login�
- Anda diharuskan mengisi kolom formulir dalam website yang terbagi dalam 7 tahapan. Pastikan semua kolom diisi dengan data yang lengkap dan benar mulai dari foto profil, status pernikahan, jenjang pendidikan, pekerjaan, dan lainnya.
- Setelah semuanya terisi, akan muncul status pemberitahuan Anda di dashboard apakah masuk dalam daftar penerima bantuan subsidi upah yang diusulkan dari BPJS Ketenagakerjaan ke Kemnaker
- Dalam dashboard tersebut, terdapat tombol �kirim aduan� jika Anda sudah terdaftar di sistem Kemnaker namun Anda belum menerima subsidi gaji.
4. Kartu Prakerja
Bulan Desember ini peserta Program Kartu Prakerja akan menerima insentif Rp600 ribu plus insentif survei Rp50 ribu.
5. BPNT
Bantuan Pangan Non Tunai dapat dikatakan sebagai bantuan untuk sembako untuk keluarga terdaftar pada bulan sebelumnya.
Untuk BPNT cair pada bulan Desember sebesar Rp200 ribu per KK yang dapat diambil dari kantor desa/kelurahan setempat.
6. Subsidi Listrik
Pemerintah melalui PLN akan memperpanjang bantuan token listrik gratis kepada pelanggan 450 VA bersubsidi dan diskon 50 persen kepada pelanggan 900 VA bersubsidi.
Perpanjangan bantuan keringanan token listrik gratis dari PLN dimulai sejak bulan November hingga Desember 2020.
Untuk mendapatkan token listrik gratis via website PLN, ikut langkah-langkah berikut ini:
Akses situs resmi PLN www.pln.co.id
- Klik pada pilihan stimulus Covid-19 (token gratis/diskon)
- Masukkan ID pelanggan/nomor meter, pada kolom pencarian dan identitas pelanggan yang tampil pada layar
- Token listrik gratis akan tampil pada kolom keterangan
- Token listrik yang berhasil didapatkan dapat dimasukan ke kWh meter yang sesuai dengan ID pelanggan/nomor meter.
Bagi kamu yang ingin mengakses via WhatsApp, ikuti langkah-langkah berikut ini:
- Hubungi PLN via WhatsApp melalui nomor 0812 2123 123
- Chat pada nomor tersebut, ikuti petunjuk, salah satunya masukkan ID pelanggan/nomor meter
- Token listrik akan tampil pada layar
- Token listrik gratis berhasil didapatkan, pelanggan dapat memasukkan angka token tersebut ke kWh meter yang sesuai dengan ID pelanggan/nomor meter.
7. BSU Guru Honorer dan guru madrasah
Sama seperti subsidi gaji karyawan, Pemerintah juga akan menyalurkan bantuan subsidi gaji untuk guru honorer dan guru madrasah sebesar Rp1.8 juta.
8. PKH
Program keluarga harapan merupakan pemberian bantuan sosial bersyarat pada keluarga miskin yang telah ditetapkan kepada penerima.
Khusus pada bulan Desember pencairan dana PKH yang belum menerima pencairan dana pada bulan sebelumnya.
Karena pada sebagian daerah terdapat yang mencairkan dana PKH dari bulan Oktober, November, dan Desember.
Ada juga yang mencairkan dana PKH setiap bulan sekali tergantung pengelola PKH di masing-masing Kabupaten/Kota.
Terdapat empat kategori dalam satu keluarga penerima bantuan PKH yakni kategori ibu hamil/nifas, anak usia dini s/d 6 tahun, pendidikan wajib belajar 12 tahun, kategori penyandang disabilitas berat, hingga kategori lanjut usia.
9. Bantuan Kuota Internet
Kemendikbud akan menyalurkan bantuan kuota internet gratis pada bulan Desember yang ditujukan kepada tenaga pendidik dan peserta didik.
Posting Komentar untuk "Kabar Gembira, Ada 9 Bantuan Yang Akan Cair Pada Bulan Desember, Mari Segera Dicek"