Top Up Dana via FLIP - Jika Kita sudah terbiasa menggunakan aplikasi Dana, maka kita bisa gunakan untuk misal pembayaran belanja online atau transaksi lainnya. Saat saldo Dana kosong terkadang kita bingung cara mengisinya bagaimana?
Oleh karena itu, disini mimin akan memberikan informasi terbaru mengenai informasi bagaimana Cara Top Up Dana via FLIP yang mudah, praktis dan tidak ribet menurut mimin.
Sebelum membahas lebih jauh mengenai informasi bagaimana Cara Top Up Dana via FLIP, Mimin Jadwal akan memberikan sedikit informasi mengenai profil aplikasi Dana dan aplikasi FLIP.
Profil DANA
Perjalanan Dana dimulai pada tahun 2018 sebagai aplikasi yang menawarkan pembayaran, poin loyalitas, dan layanan keuangan yang didukung oleh lengan digital KMK Online. Namun ia mendapat izin untuk beroperasi sebagai perusahaan fintech di seluruh Indonesia pada 5 Desember 2018.
DANA atau Dompet Digital Indonesia merupakan layanan pembayaran digital berbasis aplikasi, yang mana aplikasinya telah tersedia untuk platform Android melalui Google Play Store maupun platform iOS melalui App Store. (sumber : id.wikipedia.org)
Profil FLIP
Flip.id merupakan layanan keuangan digital asal Depok, Indonesia. Flip.id adalah pionir penyedia layanan transfer beda bank gratis. Didirikan oleh Rafi Putra Arriyan, Luqman Sungkar, dan Ginanjar Ibnu Solihin pada tahun 2015. Mereka merupakan mahasiswa di Fakultas Ilmu Komputer, Universitas Indonesia. Saat ini layanan transfer beda gratis dari Flip.id bisa diakses melalui smartphone Android melalui aplikasi di Google Play Store, iPhone melalui App Store, atau bisa juga melalui situs atau mobile browser di setiap gawai di m.flip.id.
Flip.id telah melayani lebih jutaan transaksi beda bank dari jutaan pengguna dengan total nilai triliunan rupiah per bulan. Transaksi berasal dari pengguna individu yang tersebar di seluruh Indonesia dan pengguna perusahaan seperti Tiket.com, Grab, Ruangguru, dan Kitabisa.
Flip.id telah bekerja sama dengan 14 bank di Indonesia untuk menangani transfer beda bank gratis. Flip.id mendapat lisensi keamanan dan operasional resmi dari Bank Indonesia (BI) pada tahun 2016.
Flip.id meluncurkan Big Flip untuk menjawab kebutuhan para pebisnis. “Jika Flip.id, layanan reguler kami lebih fokus membantu individu melakukan transaksi kirim uang untuk kebutuhan personal, Big Flip lebih fokus pada membantu bisnis melakukan operasional keuangan seperti penggajian, pembayaran ke partner bisnis maupun ke refund ke customer,” jelas Co-founder Flip Rafi Putra Arriyan.
Saat pandemi COVID-19, Flip.id berinovasi dengan mengeluarkan layanan pembelian pulsa dan paket data harga agen seiring dengan meningkatnya kerja jarak jauh (WFH) berdasarkan arahan pemerintah dengan pembatasan sosial berskala besar. (sumber : id.wikipedia.org)
Informasi bagaimana Cara Top Up Dana via FLIP yang terdapat di jadwaloperasional.xyz bersifat sebagai sarana informasi dan bukan untuk tujuan komersial dan atau transaksi lainnya. JadwalOperasional selalu berupaya untuk menampilkan informasi seakurat mungkin.
Berikut merupakan informasi Cara Top Up Dana via FLIP atau cara top up Dana pakai FLIP, data ini didapat dari penggunaan dan pengalaman mimin saat saldo Dana mimin kosong dan FLIP merupakan salah satu pilihan dimana kita bisa mengisi saldonya.
Cara Top Up Dana via FLIP, 100% Terbukti Mudah!!
Disini mimin akan mencoba sharing dengan informasi bagaimana Cara Top Up Dana via FLIP dengan dari yang paling mudah sampai pada pilihan lainnya. Kurang lebih isinya seperti berikut :
- Syarat dan Ketentuan mengisi saldo atau cara top up Dana via FLIP
- Top Up Dana via FLIP Minimal Berapa ?
- Cara Top Up Saldo Dana via FLIP
Untuk tau bagaimana detail prosesnya, mari simak panduan lengkapnya berikut :
1#. Syarat dan Ketentuan mengisi saldo atau top up Dana via FLIP
Sebenarnya tidak ada syarat ketentuan khusus dalam mengisi saldo ini, cuman yang harus sobatku tahu dan garis bawahi yakni :
- Isi saldo Dana via FLIP ada biaya administrasi sebesar Rp. 0 atau tidak ada biaya administrasi.
- Minimal Top Up Dana via FLIP yakni sebesar Rp. 10.000
- Jangan lupa untuk mencatat nomor telfon Dana Terlebih dahulu.
- Limit maksimal top up untuk akun yang belum di upgrade sebesar Rp 2.000.000.
- Sedangkan untuk limit maksimal buat akun telah di upgrade ke Dana Plus sebesar Rp 5.000.000.
2#. Top Up Dana via FLIP Minimal Berapa ?
Persyaratan minimal Top Up Dana via FLIP yang harus Sobat tahu yakni Rp. 10.000 (sepuluh ribu rupiah) ditambah dengan biaya administrasi yakni Rp. 0. Jadi Totalnya yakni Rp. 10.000 (sepuluh ribu rupiah)
Nominal Dana yang akan diisi, yakni mulai dari Rp10.000, Rp50.000, Rp100.000, Rp200.000, Rp300.000, Rp400.000, dan Rp500.0000.
3#. Cara isi saldo atau Cara Top Up Dana via FLIP
Langkah 1
- Sobatku silahkan Masuk ke aplikasi FLIP
- Klik Menu Kirim Uang Gratis
- Pilih Tambah Rekening Baru
- Pilih Tujuan Kirim Uang
- Pilih E-Wallet
- Pilih Dana
- Silahkan diinputkan nomor HP Dana yang terdaftar.
- Masukkan Nominal Top Up, minimal Rp. 10.000 yaa
- Klik Tombol Lanjut
- Pilih metode Top Up, disini mimin menggunakan rekening mandiri Sebagai Contoh. ( Bisa diganti Bank lain yg Sobat punya)
- Lalu simpan dan salin kode transfer
Langkah 2
- Buka aplikasi Mandiri Online (Bisa juga dengan Mobank lainnya ya Sobat)
- Lalu pilih Menu Transfer
- Pilih ke rekening Mandiri
- Input atau masukkan kode transfer yang tadi dari FLIP.
- Tentukan Nominal Transfer
- Klik tombol Kirim
- Terakhir masukan pin Mandiri dan tunggu sampai transaksi selesai.
- Sampai disini proses transfer ke Flip sudah berhasil.
Langkah 3
- Buka kembali aplikasi FLIP
- lalu Klik tombol Saya Sudah Transfer.
- dan Transaksi Berhasil.
Note : jangan lupa cek saldo Dana sudah masuk di aplikasi Dana apa belum ya & jangan lupa di simpan struk pembelian. Jika nanti akan ada masalah saldo tidak masuk.
Info menarik tentang Dana buat Sobatku :
>> Cara Top Up Dana lewat Pulsa, mudah praktis dan tanpa ribet!
>> Cara Top Up Dana lewat Indomaret dan Alfamart, tidak ribet dan mudah. Yuk simak panduannya.
>> Cara Top Up Dana lewat Shopeepay dengan beberapa langkah saja.
Apabila Sobatku masih pada bingung bagaimana cara top up Dana via FLIP, bisa dilihat video dari brother "DMF CHANNEL" berikut ya :
Berikut merupakan alamat kantor pusat Dana dan FLIP apabila diperlukan oleh Sobat untuk informasi lebih lanjut.
DANA
Dana Dompet Digital Indonesia
Kantor Pusat : Capital Place fl.18, Jl. Gatot Subroto, RT.6/RW.1, Kuningan Bar., Kec. Mampang Prpt., Kota Jakarta Selatan, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 12790
Telepon : 08041500445 (Call)
Email : merchant.acquiring@dana.id
Website : https://www.dana.id/
CALL CENTER DANA
Layanan melalui berbagai saluran yang dapat dipergunakan oleh Customer untuk berinteraksi dengan DANA, seperti permintaan informasi, keluhan serta memberikan masukan dan saran.
Layanan Dering DANA terdiri dari:
- Telepon : 08041500445 (Call)
- SMS : 08041500445 (Call)
- WhatsApp : 08111500445 (WhatsApp)
- Email : merchant.acquiring@dana.id
- Instagram : @dana.id
- Facebook : @DANA
FLIP
KANTOR PUSAT FLIP
Email : hello@FLIP.id
Website : https://www.FLIP.id/
Google Maps Kantor Pusat FLIP
CALL CENTER FLIP
Layanan melalui berbagai saluran yang dapat dipergunakan oleh Customer untuk berinteraksi dengan FLIP, seperti permintaan informasi, keluhan serta memberikan masukan dan saran.
Layanan Masyarakat FLIP melayani Sobat mulai pukul 08:00 hingga pukul 17:00 WIB
Layanan Dering FLIP terdiri dari:
- Telepon : 02150928829
- Whatsapp : -
- Email : hello@FLIP.id
- Instagram : Flip (@flip_id)
- Facebook : Flip.id
- Twitter : Flip - Transfer Beda Bank Gratis (@flip_id)
- Linkedin : FLIP
- Youtube : FLIP
Akhir Kata
Itulah informasi terbaru dari JadwalOperasional mengenai informasi bagaimana Cara Top Up Dana via FLIP.
Langkah ini sangat praktis menurut mimin karena bisa dilakukan dengan mudah lewat HP Sobat.
Semoga artikel informasi bagaimana cara Cara Top Up Dana via FLIP ini bermanfaat dan jangan lupa di share ya.
Terima kasih.
Posting Komentar untuk "SuperPraktis! Cara Top Up Dana via FLIP, 100% Terbukti"