Merenungi Hikmah Di Balik Ujian

Merenungi Hikmah Di Balik Ujian | "Kenyataan apapun yang trjadi di depan mata, jangan pernah membuatmu putus asa dari kuasa Alloh yang Maha Perkasa". Itulah Kutipan dari Kalimat yang pernah terlontar dari beliau Al-Habib Novel Bin Muhammad Alaydrus. sesosok Dzuriyat Rosululloh SAW. yang di anugerahkan untuk bangsa kita Indonesia.

Terkadang kita mengalami situasi dan keadaan yang  emaksa kita untuk Merenungi Hikmah Di Balik Ujian. Karena situasi dan kondisi tadi trnyata tidak sesuai dengan apa yang sudah kita usahakan dan kita harapkan. pada saat kita sudah berusaha namu tetap gagal kita berusaha berdoa tetap juga gagal, sedangkan disebekahbkita ada yang mereka jauh dari Kata Taat Kepada Alloh ternyata malah dia yang berhasil.

Situasi inilah dibutuhkan Renungan akan Hikmah Di Balik Ujian. Karena Alloh sendiri Mempunya Sifat Maha Tahu. jadi yakinlah bahwa Alloh lebih tahu mana yang terbaik buag kita. walaupun hal itu yidak sesuai dengan apa yang sudah kita usahakan dan kita dioakan.

Merenungi Hikmah Di Balik Ujian 

????? ??? ?????? ??? ???? ???? ?? ?????? ?? ????? ?????? ??? ???????? ?? ???? ???? ??? ????????

Agar Ujian Terasa Ringan Engkau Harus Mengetahui Bahwa Allahlah Yang Memberi Ujian. Dzat Yang Menetapkan Takdir Atasmu Adalah Dzat Yang Selalu Memberimu Pilihan Terbaik. 

--Syekh Ibnu Atha'illah, Al-Hikam

Sahabatku, Menurut Abdullah Asy-Syarqawi, engkau harus sadar bahwa Allah dan bukan yang lainnya,  Dia yang lebih mengetahui kebaikan pada dirimu sendiri. Kesadaran ini akan menjadi sebab kebahagiaan, kesenangan, ketawakalan dan kesabaran. Dzat yang menetapkan perkara yang ditakdirkan untukmu seperti penyakit, hilangnya harta, dan anak atau lainnya adalah Dzat yang memilih untukmu berkarakter baik yang sesuai dengan dirimu.


Merenungi Hikmah Di Balik Ujian 
Dalam kehidupan ini pun kita sering menyaksikan bahwa selalu ada orang yang  berbuat baik kepadamu, dan boleh jadi sewaktu-waktu bersikap buruk dan berbuat tidak baik kepadamu. Sekalipun demikian kau tetap harus sabar menghadapi sikap buruknya, karena mungkin saja keburukan sikapnya itu didasari oleh niat baik dari dalam lubuk hatinya.

Demikian pula seorang hamba, jika ia mengetahui bahwa Allah Maha Pemurah, Maha Lembut, Maha Melihat kepadanya, maka setiap petaka dan ujian dijatuhkan kepadanya tidak perlu dipedulikan, karena Allah tidak menghendaki darinya kecuali kebaikan.

Merenungi Hikmah Di Balik Ujian
Dengan kesadaran itu dia akan berbaik sangka kepada Allah dan yakin bahwa itu adalah pilihan-Nya untukmu. Dia harus yakin bahwa dalam ujian itu terkandung maslahat tersamar bagi dirinya yang tidak diketahui kecuali oleh Allah SWT. 

Allah SWT berfirman: "Boleh Jadi Kamu Membenci Sesuatu Padahal ia Amat Baik Bagimu dan Boleh Jadi Pula Kamu Menyukai Sesuatu Padahal ia Amat Buruk Bagimu. Allah Maha Mengetahui Sedangkan Kamu Tidak Mengetahui." (QS Al-Baqarah (2): 216)

--Disarikan Dari Kitab Al-Hikam Karya Syekh Ibnu Atha'illah Al-Iskandary, Syarah Syekh Abdullah Asy-Syarqawi.

Demikian Pemaparan tentang Merenungi Hikmah Di Balik Ujian yang Admin Sampaikan dikutip dari beberapa Sumber 

Posting Komentar untuk "Merenungi Hikmah Di Balik Ujian "